Team Pelatih & oficial ARC |
Sekilas tampak mudah, sebelum mencoba jangan menyepelekan memanah. Banyak yang mencoba mulai dari pengurus yayasan, Ustadz/Ustadzah, wali murid dan warga sekitar. setelah mencoba kesannya ada yang ketagihan ingin mencoba lagi, ada yang bilang " kemeng " capek kali bahasa kerennya... wkwkwk.
Untuk mengenalkan olahraga panahan, Yayasan bekerja sama dengan semua Lembaga Pendidikan Ar Rahmah Tukum mengajukan ijin pendirian klub ke PERPANI Lumajang. Dan Alhamdulillah di setujui dan resmi mendapat sertifikat klub dan di beri nama ARC ( Ar Rahmah Archery Club ). Ini langkah awal SDIT untuk mengadakan Ekstrakurikuler di sekolah, bukan itu saja kami juga membuka untuk umum agar semua bisa merasakan olahraga panahan.
Jadwal latihan ARC Tukum sebagai berikut :
1. SDIT hari sabtu jam 07.30-09.30
2. SMPIT ( Putra hari sabtu jam 10.00-11.30) ( Putri hari sabtu jam 15.00-17.00)
3. SMAIT hari senin,rabu,jum'at jam 15.00-17.00
4. UMUM hari sabtu jam13.00-15.00
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah memberikan masukan