Jangan Ditunda, Ini Pentingnya Membayar Utang Puasa Ramadhan

 

Foto : Masjid 1000 Menara Makasar, Dokumen Pribadi 

www.sditarrahmahlumajang.sch.id | Dunia Islam - Ramadhan 1447 H tinggal beberapa hari lagi, namun mungkin ada sebagian umat Islam yang masih memiliki kewajiban yang belum tertunaikan, yakni membayar utang puasa Ramadhan tahun lalu. Utang puasa biasanya terjadi karena uzur syar'i, seperti sakit, haid, nifas, hamil, menyusui, atau kondisi tertentu yang diperbolehkan agama.


Islam mengajarkan agar setiap kewajiban yang tertinggal segera ditunaikan dan tidak ditunda tanpa alasan yang jelas. Membayar hutang puasa Ramadhan bukan sekadar rutinitas ibadah, tetapi juga merupakan bentuk tanggung jawab seorang hamba kepada Allah SWT.


Terkait kewajiban membayar utang puasa sendiri, Allah SWT berfirman dalam Alquran Surat Al-Baqarah ayat 184: 

اَيَّامًا مَّعْدُوْدٰتٍۗ فَمَنْ كَانَ مِنْكُمْ مَّرِيْضًا اَوْ عَلٰى سَفَرٍ فَعِدَّةٌ مِّنْ اَيَّامٍ اُخَرَ ۗوَعَلَى الَّذِيْنَ يُطِيْقُوْنَهٗ فِدْيَةٌ طَعَامُ مِسْكِيْنٍۗ فَمَنْ تَطَوَّعَ خَيْرًا فَهُوَ خَيْرٌ لَّهٗ ۗوَاَنْ تَصُوْمُوْا خَيْرٌ لَّكُمْ اِنْ كُنْتُمْ تَعْلَمُوْنَ

Artinya: "(Yaitu) beberapa hari tertentu. Maka, siapa di antara kamu sakit atau dalam perjalanan (lalu tidak berpuasa), (wajib mengganti) sebanyak hari (yang dia tidak berpuasa itu) pada hari-hari yang lain. Bagi orang yang berat menjalankannya, wajib membayar fidyah, (yaitu) memberi makan kepada seorang miskin. Siapa yang dengan kerelaan hati bekerja memberikan, itu lebih baik diantaranya dan berpuasa itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui." (QS Al-Baqarah [2]:184).


Ayat ini menjadi dasar kewajiban qadha puasa bagi mereka yang meninggalkan puasa Ramadhan karena uzur. Mayoritas ulama sepakat bahwa utang puasa wajib dibayar sebelum datang Ramadhan berikutnya, selama masih ada kesempatan dan kemampuan.


Menunda qadha puasa tanpa alasan syar'i bahkan dapat berkonsekuensi kewajiban membayar fidyah, menurut sebagian pendapat ulama.


Lalu kapan waktu membayar utang puasa?

Utang puasa Ramadhan dapat dibayar kapan saja di luar bulan Ramadhan, kecuali pada hari-hari yang diharamkan berpuasa seperti Idul Fitri, Idul Adha, dan hari-hari tasyrik. Banyak ulama yang mempersiapkan agar qadha puasa dilakukan sesegera mungkin, sebagai bentuk kehati-hatian dan kesungguhan dalam beribadah.


Niat Puasa Qadha Ramadhan

Seperti puasa wajib lainnya, niat puasa qadha Ramadhan harus dilakukan pada malam hari sebelum terbit fajar. Niat cukup di dalam hati, namun bisa dilafalkan untuk membantu menghadirkan kesadaran.


Membayar utang puasa adalah bentuk amanah ibadah yang tidak boleh diremehkan. Rasulullah SAW bersabda:

 عَنِ  اْبنِ  عَبَّاٍس  رَضِيَ  اللهُ  عَنْهُماَ  قاَلَ  جَاءَ  رَجُلٌ  إِلَى  النَّبي  صَلَّى  اللهُ  عَلَيْهِ  وَسَلَّمَ  فَقَالَ :  يَا  رَسُوْلَ  اللهِ،  إِنَّ  أُمِّي  مَاتَتْ  وَعَلَيْهَا  صَوْمُ  شَهْرٍ،  أَفَأَقْضِيَهُ  عَنْهَا  قاَلَ :  لَوْ  كَانَ  عَلَى  أُمِّكَ  دَيْنٌ،  أَكُنْتَ  قاَضِيَهُ  عَنْهَا؟  قَالَ :  نَعَمْ .  Nama :  فَدَيْنُ  اللهِ  أَحَقٌ  أَنْ  يُقْضَى  رواه  البخاري

Artinya: “Dari Ibnu Abbas radhiyallahu 'anhu, ia berkata: Seorang laki-laki datang menghadap Nabi SAW kemudian berkata: Ya Rasulullah sungguh ibuku telah wafat padahal ia punya kewajiban puasa satu bulan, apakah saya dapat berpuasa menggantikannya? Nabi menjawab: Jika seandainya ibumu memiliki hutang, apakah engkau akan membayarnya? Laki-laki itu menjawab: Iya. Selanjutnya Nabi bersabda: Hutang kepada Allah lebih bermanfaat untuk ditunaikan” (HR al-Bukhari).


Hadits ini menjadi pengingat kuat bahwa kewajiban ibadah yang tertinggal harus menjadi prioritas utama dalam kehidupan seorang muslim.


Oleh karena itu, sebelum disibukkan dengan puasa sunnah atau aktivitas lainnya, umat Islam diimbau untuk memeriksa kembali apakah masih memiliki utang puasa Ramadhan. Menyegerakan qadha puasa berarti menjaga kesempurnaan ibadah dan membersihkan tanggungan di hadapan Allah SWT.***




Siap Hadapi Era Digital, Guru Kelas 1–2 SDIT Arrahmah Ikuti Diseminasi Koding dan Kecerdasan Artifisial

 

www.sditarrahmahlumajang.sch.id - Semangat terus belajar dan mengupgrade diri guru kelas 1 dan 2 SDIT Arrahmah terus berkobar. Kali ini guru-guru hebat ini mengikuti kegiatan Diseminasi Koding dan Kecerdasan Artifisial (KKA), Pembelajaran Mendalam, serta Kokurikuler yang diselenggarakan oleh Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS) Kecamatan Tekung. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, yakni pada Rabu dan Kamis, 21–22 Januari 2026, bertempat di SDN Wonokerto.

Kegiatan diseminasi ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kompetensi guru dalam menghadapi transformasi pembelajaran di era digital, khususnya dalam pengenalan konsep koding dan kecerdasan artifisial sejak jenjang pendidikan dasar. Selain itu, guru juga dibekali pemahaman tentang implementasi pembelajaran mendalam (deep learning) serta penguatan program kokurikuler yang selaras dengan Kurikulum Merdeka.

Selama kegiatan berlangsung, para peserta mendapatkan materi teoritis dan praktik yang aplikatif, mulai dari pengenalan konsep dasar KKA untuk peserta didik kelas rendah, strategi pembelajaran yang menyenangkan dan kontekstual, hingga contoh integrasi koding dan AI dalam pembelajaran tematik. Diskusi dan sesi berbagi praktik baik antar guru turut memperkaya wawasan peserta.


Keikutsertaan guru kelas 1 dan 2 SDIT Arrahmah dalam kegiatan ini merupakan bentuk komitmen sekolah dalam meningkatkan kualitas pembelajaran serta mempersiapkan peserta didik agar memiliki keterampilan abad ke-21 sejak dini, tanpa meninggalkan nilai-nilai karakter dan keislaman yang menjadi kekhasan sekolah.

Diharapkan, hasil dari diseminasi ini dapat diimplementasikan secara bertahap di SDIT Arrahmah, sehingga pembelajaran menjadi lebih inovatif, bermakna, dan relevan dengan perkembangan zaman.



IFP sebagai Jembatan Pembelajaran Abad 21 Berbasis Nilai Islam di SDIT Arrahmah

 

Ustadz Suwono sedang mengajar PJOK memanfaatkan IFP

www.sditarrahmahlumajang.sch.id - Opini | Hadirnya Interactive Flat Panel (IFP) yang difasilitasi oleh Kementerian Pendidikan telah menjadi salah satu bentuk nyata dalam menguatkan kualitas pembelajaran di SDIT Arrahmah. IFP bukan hanya dipandang sebagai perangkat teknologi, tetapi sebagai media strategis untuk mengintegrasikan ilmu pengetahuan, keterampilan abad 21, dan nilai-nilai keislaman dalam proses pembelajaran.


Para guru SDIT Arrahmah memanfaatkan IFP secara optimal sebagai sarana penunjang pembelajaran yang aktif, kreatif, dan bermakna. Materi pelajaran disajikan secara visual-interaktif, mulai dari presentasi tematik, video pembelajaran, simulasi sains, hingga penayangan ayat Al-Qur’an, hadits, dan kisah teladan yang relevan dengan materi. Hal ini menjadikan pembelajaran lebih kontekstual serta memudahkan peserta didik memahami hubungan antara ilmu dan nilai spiritual.


Dari sisi pedagogis, penggunaan IFP mendorong guru untuk mengembangkan pembelajaran yang berorientasi Higher Order Thinking Skills (HOTS). Siswa tidak hanya menerima informasi, tetapi diajak menganalisis, berdiskusi, memecahkan masalah, dan menyampaikan pendapat secara percaya diri. Kolaborasi antara guru dan siswa terbangun lebih kuat, sejalan dengan visi SDIT Arrahmah dalam membentuk generasi yang cerdas, berakhlak, dan berdaya saing.


Lebih dari itu, pemanfaatan IFP di SDIT Arrahmah juga memperkuat internalisasi nilai-nilai Islam dalam pembelajaran. Guru dapat dengan mudah menautkan konsep akademik dengan nilai akhlak, adab belajar, serta keteladanan Rasulullah ﷺ. Teknologi pun menjadi wasilah kebaikan, bukan sekadar alat modernisasi, tetapi sarana pendidikan yang mendukung misi tarbiyah Islamiyah.


Kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Kementerian Pendidikan atas dukungan sarana pembelajaran berupa Interactive Flat Panel (IFP). Bantuan ini sangat berarti bagi SDIT Arrahmah dalam menghadirkan pembelajaran yang adaptif terhadap perkembangan zaman, tanpa meninggalkan nilai-nilai keislaman yang menjadi ruh pendidikan.


Semoga sinergi antara pemerintah dan satuan pendidikan ini terus berlanjut, serta menjadi bagian dari ikhtiar bersama dalam mencetak generasi sholeh, cerdas, dan siap menghadapi tantangan masa depan.***

Lomba Tahfidz dan Mewarnai PAUD/RA se-Lumajang Meriahkan Peringatan Isra Mi’raj 1447 H di SDIT Arrahmah

 


www.sditarrahmahlumajang.sch.id - Agenda Sekolah | Dalam rangka memperingati peristiwa agung Isra Mi’raj Nabi Muhammad ﷺ 1447 H / 2026 M, SDIT Arrahmah Lumajang menyelenggarakan Lomba Tahfidz Al-Qur’an dan Lomba Mewarnai bagi peserta didik PAUD/RA se-Kabupaten Lumajang. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu, 17 Januari 2026, mulai pukul 07.30 WIB hingga selesai, bertempat di lingkungan SDIT Arrahmah.

Kegiatan berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme. Ratusan peserta dari berbagai lembaga PAUD dan RA di Kabupaten Lumajang mengikuti lomba dengan tertib dan penuh keceriaan. 

Lomba tahfidz bertujuan menumbuhkan kecintaan anak sejak dini terhadap Al-Qur’an, sementara lomba mewarnai menjadi sarana mengekspresikan kreativitas, motorik halus, dan imajinasi anak.



Penilaian lomba dilakukan secara objektif oleh dewan juri yang kompeten di bidangnya. Setelah melalui proses penilaian yang cermat, dewan juri menetapkan para pemenang sebagai berikut:

Pemenang Lomba Tahfidz
Juara 1 : Umar Ali Alfarobi (TK Negeri Pembina Lumajang)

Juara 2 : M. Aidan Fakhrul H. (RAM NU 33 Tukum Selatan)

Juara 3 : Dzakira Hannan Prameswari (TK Al Ikhlash Lumajang)

Juara Harapan 1 : Khanza Andhara Mahyra Faizin (TK Al Ikhlash Lumajang)

Juara Harapan 2 : Gibran Ainun Zahra (RAM NU 33 Tukum Selatan)

Juara Harapan 3 : Safirah Hasan Nur Rohmah (TK Al Fiil Sumberejo)

Pemenang Lomba Mewarnai
Juara 1 : Unna Carissa Ghania (TK Muslimat NU 02 Darul Huda Boreng)

Juara 2 : Misha Saira Jesy (TK Negeri Pembina Lumajang)

Juara 3 : Mochamad Akmal Ramadani (RAM NU 77 Banyuputih Kidul)

Juara Harapan 1 : Putri Assyfa Aura Zaskia (TK Negeri Pembina Lumajang)

Juara Harapan 2 : Nusainah Almahyra (TK Muslimat NU 02 Darul Huda Boreng)

Juara Harapan 3 : Cheisa Putri Sabrina (RAM NU 33 Tukum Selatan)

Melalui kegiatan ini, SDIT Arrahmah berharap dapat mempererat ukhuwah antar lembaga pendidikan anak usia dini serta menanamkan nilai-nilai keislaman, kecintaan kepada Al-Qur’an, dan pengembangan kreativitas anak sejak usia dini.

🎉 Barakallahu fiikum untuk seluruh pemenang dan peserta.
Kalian semua adalah sang juara. 🌟

Guru Kelas 5 dan 6 SDIT Arrahmah Ikuti Diseminasi Pelatihan Koding, Kecerdasan Artifisial, dan Pembelajaran Mendalam

 

Foto bersama Pendamping Satuan Pendidikan seusai pelatihan

www.sditarrahmahlumajang.sch.id - Guru kelas 5 dan 6 SDIT Arrahmah mengikuti kegiatan diseminasi pelatihan Koding dan Kecerdasan Artifisial (Artificial Intelligence) serta Pembelajaran Mendalam (Deep Learning) dan Kokurikuler yang diselenggarakan oleh Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS) SD Kecamatan Tekung. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, Rabu dan Kamis, 14–15 Januari 2026, bertempat di Aula SDN Wonokerto.


Kegiatan diseminasi ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi pendidik dalam menghadapi tantangan pendidikan di era digital, khususnya dalam pengintegrasian teknologi koding dan kecerdasan artifisial ke dalam proses pembelajaran, serta penguatan konsep pembelajaran mendalam dan kegiatan kokurikuler yang bermakna bagi peserta didik.


Hadir sebagai narasumber Pendamping Satuan Pendidikan, yaitu Ibu Dra. Kun Kumariyati Endang Agustini, M.M., M.Pd. dan Ibu Etik Asmawati, S.Pd.SD, M.M. Keduanya menyampaikan materi secara komprehensif, mulai dari kebijakan pendidikan terkini, konsep pembelajaran mendalam, hingga praktik penerapan koding dan KA yang relevan dengan jenjang sekolah dasar.


Para guru SDIT Arrahmah mengikuti kegiatan ini dengan penuh antusias. Melalui diseminasi ini, diharapkan para pendidik mampu mengimplementasikan hasil pelatihan ke dalam pembelajaran di kelas, sehingga dapat meningkatkan kualitas pembelajaran, menumbuhkan kemampuan berpikir kritis, kreatif, serta literasi digital peserta didik, sejalan dengan nilai-nilai keislaman yang menjadi kekhasan SDIT Arrahmah.


Kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam mendukung transformasi pendidikan dan peningkatan profesionalisme guru di Kecamatan Tekung, khususnya dalam menyongsong pendidikan abad ke-21 yang adaptif dan berdaya saing.***

Selamat! Zawawi Raih Medali Perunggu OMNAS 15 Tingkat Provinsi Jawa Timur

 


www.sditarrahmahlumajang.sch.id | Prestasi Siswa - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh siswa SDIT Arrahmah. Ananda Muhammad Burhanudin Zawawi, siswa kelas 3 Mandiri SDIT Arrahmah, berhasil meraih Medali Perunggu dalam ajang Final Olimpiade Matematika dan Sains Nasional (OMNAS) ke-15 tingkat Provinsi Jawa Timur.


Ajang bergengsi tersebut akan diselenggarakan pada Sabtu–Minggu, 13–14 Desember 2025, mulai pukul 07.00 WIB hingga selesai, bertempat di Universitas Negeri Surabaya (UNESA). Kegiatan ini diselenggarakan oleh Emerald Education Centre dan diikuti oleh peserta terbaik dari berbagai daerah di Jawa Timur.


Capaian ini merupakan hasil dari kerja keras, ketekunan belajar, serta bimbingan guru dan dukungan penuh dari orang tua. Prestasi yang diraih Ananda Muhammad Burhanudin Zawawi tidak hanya mengharumkan nama pribadi dan keluarga, tetapi juga membawa kebanggaan bagi SDIT Arrahmah.


Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi seluruh siswa untuk terus bersemangat dalam belajar, berani berkompetisi secara sehat, serta mengembangkan potensi akademik dan karakter Islami secara seimbang.


Selamat dan sukses!

Atas prestasi yang diraih Ananda Muhammad Burhanudin Zawawi, siswa kelas 3 Mandiri SDIT Arrahmah, yang berhasil meraih Medali Perunggu OMNAS 15 tingkat Provinsi Jawa Timur.

Semoga capaian ini menjadi awal dari prestasi-prestasi gemilang berikutnya, menumbuhkan rasa percaya diri, serta menjadi inspirasi bagi seluruh siswa SDIT Arrahmah untuk terus berprestasi, berakhlak mulia, dan berjiwa juara.

Barakallahu fiik, teruslah berusaha dan berdoa. SDIT Arrahmah bangga! 🌟

Pembelajaran Seru di Lab Komputer: Siswa SDIT Arrahmah Belajar Mengenal Alat Elektronik

 


www.sditarrahmahlumajang.sch.id | Agenda Sekolah - Suasana pembelajaran di ruang Laboratorium Komputer SDIT Arrahmah berjalan dengan penuh semangat dan antusias pada Selasa, 6 Januari 2026 pagi ini. Siswa-siswi kelas 1 diajak untuk mengenal berbagai alat elektronik yang ada di lab komputer, seperti CPU, monitor, keyboard, mouse, serta perangkat lainnya yang umum dipergunakan dalam kegiatan TIK.


Kegiatan ini dipandu oleh dua pendidik inspiratif, Ustadzah Feby dan Ustadzah Nishfu, yang membimbing siswa dengan metode pembelajaran yang interaktif dan menyenangkan. Melalui pendekatan praktik langsung dan tanya jawab, peserta didik tidak hanya mendengar penjelasan teori, tetapi juga berkesempatan melihat dan mencoba sendiri alat-alat elektronik tersebut.


Menurut salah satu siswa, pembelajaran seperti ini membuat mereka lebih mudah memahami fungsi tiap perangkat karena dapat langsung melihat dan merasakan cara kerjanya. Sesi interaktif juga mendorong siswa untuk lebih aktif bertanya dan bereksplorasi, sehingga suasana belajar menjadi lebih hidup dan menyenangkan.


Kegiatan tersebut sejalan dengan tren pembelajaran abad ke-21 yang menekankan penggunaan media pembelajaran yang menarik dan mendorong keterlibatan siswa secara aktif. Dengan demikian, siswa tidak hanya mendapatkan pengetahuan tentang perangkat keras komputer, tetapi juga mengembangkan keterampilan digital dasar sejak dini.


Para pendidik berharap kegiatan semacam ini bisa rutin diselenggarakan, sebagai bagian dari upaya memperkenalkan teknologi dengan cara yang menyenangkan dan relevan bagi perkembangan peserta didik di era digital.***

Semester Baru, Semangat Baru!

Senam bersama setelah upacara bendera awal masuk semester 2

www.sditarrahmahlumajang.sch.id | Agenda Sekolah - Mengawali masuk semester 2 tahun pelajaran 2025/2026, SDIT Arrahmah menghadirkan kegiatan Pagi Ceria melalui pelaksanaan Senam Anak Indonesia Hebat pada Senin, 5 Januari 2026. Kegiatan ini dilaksanakan setelah upacara bendera dan diikuti dengan antusias oleh seluruh siswa, guru, serta tenaga kependidikan.


Senam Anak Indonesia Hebat menjadi sarana untuk menumbuhkan semangat, keceriaan, dan kebugaran jasmani peserta didik setelah masa libur semester. Gerakan senam yang enerjik dan menyenangkan membuat suasana pagi di lingkungan sekolah terasa lebih hidup dan penuh semangat.


Melalui kegiatan ini, sekolah berharap siswa dapat memulai semester baru dengan kondisi fisik yang sehat, pikiran yang segar, serta motivasi belajar yang tinggi. Selain itu, Pagi Ceria juga menjadi bagian dari upaya pembiasaan hidup sehat dan penguatan karakter positif seperti disiplin, kebersamaan, dan keceriaan dalam beraktivitas.


Kegiatan Pagi Ceria di awal semester ini menjadi momen penyemangat bagi seluruh warga SDIT Arrahmah untuk kembali menjalani proses pembelajaran dengan lebih optimal dan penuh energi positif.***

SDIT Arrahmah Berikan Apresiasi Atlet Karate Peraih Prestasi Kejuaraan Karate Tradisional

Pemberian apresiasi

www.sditarrahmahlumajang.sch.id | Prestasi Siswa - SDIT Arrahmah memberikan apresiasi kepada para atlet karate Dojo SDIT Arrahmah atas prestasi yang diraih pada Kejuaraan Karate Tradisional yang diselenggarakan pada Ahad, 28 Desember 2025, bertempat di Aula SMK Negeri Tekung. Kegiatan kejuaraan tersebut menjadi ajang pembuktian semangat juang dan kedisiplinan para siswa dalam mengembangkan potensi di bidang olahraga bela diri.


Pemberian apresiasi dilaksanakan seusai upacara bendera pada Senin, 5 Januari 2025, di halaman SDIT Arrahmah. Apresiasi tersebut diberikan langsung oleh Kepala SDIT Arrahmah, Ust. Nurwanto, sebagai bentuk penghargaan dan motivasi kepada para atlet yang telah mengharumkan nama sekolah.


Dalam sambutannya, Ust. Nurwanto menyampaikan rasa bangga dan syukur atas capaian para siswa. Beliau menegaskan bahwa prestasi yang diraih merupakan hasil dari latihan yang disiplin, semangat pantang menyerah, serta dukungan dari orang tua dan para pelatih.


“Prestasi ini semoga menjadi inspirasi bagi seluruh siswa SDIT Arrahmah untuk terus berusaha menjadi pribadi yang unggul, tidak hanya dalam bidang akademik, tetapi juga nonakademik, dengan tetap menjunjung tinggi akhlak mulia,” ungkap beliau.


Apresiasi ini diharapkan mampu menumbuhkan semangat berprestasi dan rasa percaya diri para atlet, sekaligus memotivasi siswa lainnya untuk terus mengembangkan bakat dan minatnya. SDIT Arrahmah berkomitmen untuk senantiasa mendukung potensi peserta didik sebagai bagian dari pendidikan yang holistik dan berkarakter.***


Awali Semester 2 Tahun 2026, SDIT Arrahmah Gelar Upacara Bendera dan Apresiasi Prestasi Siswa

Semua siswa dan dewan asatidz sedang mendengarkan arahan dari KS

www.sditarrahmahlumajang.sch.id | Agenda Sekolah - Mengawali masuk sekolah semester genap tahun pelajaran 2025/2026, SDIT Arrahmah menggelar upacara bendera pada Senin, 5 Januari 2026. Kegiatan yang dimulai pukul 06.45 WIB ini berlangsung khidmat di halaman sekolah dan diikuti oleh seluruh siswa, guru, serta tenaga kependidikan.

Bertindak sebagai pembina upacara, Kepala SDIT Arrahmah, Ust. Nurwanto, menyampaikan pesan motivasi kepada seluruh peserta didik agar senantiasa bersemangat dalam menuntut ilmu pada semester baru ini. Secara khusus, beliau memberikan perhatian dan dorongan kepada siswa kelas 6 yang dalam waktu dekat akan menghadapi berbagai ujian akhir.

“Anak-anak harus lebih bersungguh-sungguh dalam belajar, menjaga kedisiplinan, serta menumbuhkan rasa tanggung jawab dan kepedulian. Semua itu harus dibarengi dengan akhlak mulia sebagai karakter utama seorang muslim,” pesan beliau dalam amanatnya. Ust. Nurwanto juga menutup amanat dengan doa agar seluruh warga SDIT Arrahmah diberikan kemudahan, kesehatan, dan kesuksesan dalam menjalani aktivitas pembelajaran.
Pemberian apresiasi prestasi siswa


Usai pelaksanaan upacara, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian apresiasi kepada para siswa yang telah mengharumkan nama sekolah melalui prestasi di ajang Kejuaraan Daerah (Kejurda) karate. Apresiasi ini menjadi bentuk penghargaan sekaligus motivasi agar siswa terus berprestasi, baik di bidang akademik maupun nonakademik.

Rangkaian kegiatan pagi itu ditutup dengan senam sehat ceria yang dipandu oleh Ust. Suwono. Suasana semakin semarak dan penuh keceriaan, menjadi awal yang menyenangkan dan penuh semangat bagi seluruh warga sekolah dalam menyongsong semester 2.


Desain Oleh Masnur Masnur Belajar | Spesial Buat SDIT Ar Rahmah