www.sditarrahmahlumajang.sch.id - Hari Sabtu, 8 Februari 2025, keluarga besar SDIT Arrahmah Tukum mengadakan kegiatan anjangsana yang bertempat di rumah Ustadzah Nur Wahyu Esti, salah satu guru di sekolah kami. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai sarana silaturrahim antar sesama guru dan staff, serta untuk mempererat ukhuwah keluarga besar SDIT Arrahmah.
Kegiatan dimulai dengan tilawah bersama, kemudian dilanjutkan sambutan hangat dari tuan rumah, dalam hal ini disampaikan oleh Ustad Zainal Arifin, yang menyampaikan rasa terima kasihnya kepada rekan-rekan guru yang sudah datang.
“Islam hadir sebagai rahmatan lil alamin, maka sudah semestinya kita juga menjadi para penyebar rahmat bagi siapa saja, menyebarkan kasih sayang kepada semua makhluk-Nya di muka bumi. Hilangkan kebencian, jangan menjadi pembenci, hiduplah mulai dengan mencintai dan menyayangi," demikian Ust. Zainal memberikan taujihat.
"Silaturahim adalah jembatan yang menghubungkan kita kepada cinta dan kasih sayang", demikian kata-kata hari ini dari Ustadzah Nur Wahyu Esti.
"Barokallah, saya sangat senang bisa menyambut teman-teman semua di rumah ini. Semoga silaturrahim yang terjalin hari ini semakin memperkuat hubungan kita sebagai keluarga besar SDIT Arrahmah,” imbuhnya.
Anjangsana ini dihadiri oleh seluruh guru dan staf SDIT Arrahmah, yang menghabiskan waktu bersama dalam suasana santai dan penuh keakraban. Selain berbincang-bincang, koordinasi persiapan kegiatan Ramadhan, dan pembahasan lainnya, kegiatan juga diisi dengan makan bersama, saling berbagi cerita, serta melakukan diskusi ringan mengenai pengembangan kegiatan pendidikan di sekolah.
Kegiatan dimulai pukul 08.00 dan diakhiri pukul 11.30 dengan penuh khidmat dan keakraban. Anjangsana ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Ustad Chamid.
Semoga kegiatan anjangsana ini menjadi momentum yang berharga untuk mempererat silaturrahim dan ukhuwah antara guru, serta semakin memantapkan komitmen kita dalam mencetak generasi yang berkualitas, berakhlak mulia, dan siap menghadapi tantangan masa depan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah memberikan masukan